Deteksi Dini Kanker Serviks Melalui IVA TEST Di Poskeskel GIB

 

Prabumulih, Rabu 13 oktober 2021

IVA test adalah metode inspeksi visual dengan asam asetat, atau dikenal juga dengan sebutan visual inspection with acetic acid. Seperti namanya, IVA test adalah suatu cara mendiagnosis dini kemungkinan adanya kanker serviks dengan menggunakan asam asetat.

Hasil pemeriksaan tes IVA yang muncul dapat melihat apakah terdapat pertumbuhan sel prakanker di dalam serviks alias leher rahim atau tidak.

Giat deteksi Dini Kanker Serviks IVA TEST wilayah Gunung Ibul Barat Bersama Ketua TP PKK kelurahan Ibu Hana Monica, Bertempat di Poskeskel GIB.

Kapan tes IVA bisa dilakukan?

Tes IVA adalah salah satu pilihan untuk deteksi dini kanker serviks. Lantas, kapan waktu yang tepat untuk melakukan pemeriksaan IVA?

Salah satu kelebihan tes IVA ketimbang pemeriksaan lainnya adalah aman dilakukan kapan pun. Sebelum, saat, dan sesudah menstruasi tak jadi masalah.

Pemeriksaan IVA adalah upaya paling mudah untuk mendeteksi kanker serviks secara dini, terlebih bila Anda berada di lokasi yang jauh dari fasilitas kesehatan dengan sarana dan prasarana yang memadai. Untuk mendapat anjuran pemeriksaan yang tepat, Anda dapat berkonsultasi lebih lanjut pada Dokter.


Posting Komentar

0 Komentar