Giat Posyandu Lansia Cendrawasih 2 GIB Bulan Agustus 2023

 

Posyandu lansia merupakan suatu wadah untuk memberikan pelayanan kesehatan dan pembinaan kepada kelompok usia lanjut di suatu wilayah dengan melibatkan peran serta aktif masyarakat melalui kader kesehatan dan kerjasama lintas program dan lintas sektor dalam rangka untuk meningkatkan status kesehatan masyarakat pada umumnya dan kususnya kelompok usia lanjut.(Dep kes RI 2005).

Petugas kesehatan dari Puskesmas Prabumulih Timur, bersama dengan kader poskeskel Kelurahan GIB, melaksanakan kegiatan Posyandu Lansia di Jln. Pakjo RT 03 RW 03 GIB. Kegiatan posyandu kali ini meliputi: 

  • Penyuluhan kesehatan, 
  • Senam lansia dan screening lansia (pemeriksaan kesehatan dan pemeriksaan gula darah).

Kegiatan Posyandu Lansia yang bisa dilakukan adalah :

  1. Pelayanan kesehatan setiap bulan.
  2. Kegiatan kelompok.
  3. Pemberian makanan tambahan.
  4. Kunjungan rumah oleh petugas dan kader
  5. Kegiatan olahraga (senam dan gerak jalan)
Sasaran langsung adalah prausia lanjut (45-59 tahun), usia lanjut (60-69 tahun), dan usia lanjut risiko tinggi, yaitu usia lebih dan 70 tahun atau usia lanjut berumur 60 tahun atau lebih dengan masalah kesehatan.

Posting Komentar

0 Komentar