Taman EDAGI GIB Menjadi Lokasi Vaksin Covid 19

 

Prabumulih, Sabtu 27 November 2021. Vaksinasi adalah pemberian vaksin dalam rangka menimbulkan atau meningkatkan kekebalan seseorang secara aktif terhadap suatu penyakit, sehingga apabila suatu saat terpapar dengan penyakit tersebut tidak akan sakit atau hanya mengalami sakit ringan dan tidak menjadi sumber penularan.

Vaksinasi juga bertujuan untuk memberikan kekebalan spesifik terhadap suatu penyakit tertentu. Tentu, apabila seseorang tidak mendapatkan vaksinasi maka ia tidak akan memiliki kekebalan spesifik terhadap penyakit yang dapat dicegah dengan pemberian vaksinasi tersebut.

Vaksinasi kali ini diadakan di Taman EDUAGROEKOLOGI GIB (EDAGI) Jl. Pakjo RT 03 RW 03 GIB, Bersama Polres Prabumulih, yang dihadiri langsung oleh Bapak Kapolres dan Wakapolres Prabumulih, Kasat Binmas,  Kasat Lantas,  Kabag Ops Polres, Kapolsek Prabumulih Timur,  Lurah GIB,  Bhabinkamtibmas,  RT RW,  linmas,  dan kader Posyandu lansia cendrawasih ll, yang live vidcon dengan bapak Kapolri. 

Tak hanya pelaksanaan vaksin Bapak Kapolres juga berbagi paket beras dengan beberapa masyarakat, serta tampak menikmati Taman Edagi Eduagroekologi GIB.

Masyarakat GIB yang mengikuti vaksin di Taman Edagi ini sangat antusias sekali. Sehingga total untuk vaksin hari ini mencapai 158 orang, 150 orang yang dapat divaksin, dan sisanya 8 orang tidak dapat di vaksin dikarenakan ada yang ketergantungan dengan obat, penyakit penyerta, serta tidak dapat hadir kembali dikarenakan ada hal lain. 

Semoga dengan diadakannya vaksinasi serentak di Indonesia ini dapat memulihkan perekonomian khususnya di Kota Prabumulih.

Posting Komentar

0 Komentar